Kondisi Kuku Cerminan Kesehatan Tubuh

Tentu setiap orang mengingkan memailiki kuku yang sehat, bahkan bukan hanya kuku saja, tetapi semua bagian tubuh tentu kita ingin mereka sehat. Kuku memang harus sehat, karena kuku yang sehat menandakan kamu yang sehat juga loh.

Setiap orang sebaiknya mengenali kondisi kesehatannya dengan cermat, sehingga apabila terjadi gangguan kesehatan dapat segera diatasi semenjak awal. Jangan khawatir, ada cara sederhana yang bisa membantu kita  untuk mengenali kesehatan  dengan mengamati bagaimana  kondisi kuku jari kita.

Kuku adalah bagian tubuh manusia yang terdapat atau tumbuh di ujung jari. Kuku tumbuh dari sel mirip gel lembut yang mati, mengeras, dan kemudian terbentuk saat mulai tumbuh dari ujung jari dan memiliki pori-pori.

Kulit Jari pada pangkal kuku berfungsi melindungi dari kotoran. Fungsi utama kuku adalah melindungi ujung jari yang lembut dan penuh urat saraf, serta mempertinggi daya sentuh.

Berikut tanda yang dapat dilihat dari kuku tentang kesehatan tubuh kita.

Baca Juga:
Viral, Apakah Mendeteksi Stroke bisa Dengan Menggerakkan Jari Tangan ?

1. Kuku Berwarna Putih

Apabila sebagian besar kuku berwarna putih ada nada bagian yang berwarna lebih gelap, maka kemungkinan terjadi gangguan pada hati seperti penyakit hepatitis. Dan tanda lain bila terjadi gangguan pada hati adalah jari berwarna kuning. Ada banyak ciri ciri ganguan hati yang perlu kamu ketahui, selain dari kuku. Sehingga jika ciri-ciri tersebut sudah muncul segeralah periksakan kesehatan mu.

2. Kuku Berwarna Kuning

Kuku akan berwarna kuning paling umum disebabkan oleh infeksi jamur. Jika infeksi jamur kian memburuk maka kuku bisa terlepas dari tempatnya. Selain itu kuku akan menjadi lebih tebal dan rapuh. Ada juga kasus lain namun lebih jarang terjadi yaitu kuku yang berwarna kuning yang menunjukkan kondisi yang lebih serius seperti penyakit tiroid berat, penyakit paru-paru, diabetes atau penyakit kulit (psoriasis). Dan kuku berwarna kuning juga bisa disebabkan karena terlalu sering menggunakan cat kuku dan merokok

3. Kuku Berstruktur Seperti Dadu

Kuku memiliki struktur seperti beriak, bergelombang atau seperti permukaan dadu adalah merupakan tanda awal terjadinya psoriasis atau bisa juga merupakan tanda terjadinya radang sendi.

4. Kuku Kering dan Rapuh

Kuku rapuh adalah masalah umum yang ditandai dengan kuku lemah dan tipis. Ini juga bisa menunjukan tubuh Anda kekurangan vitamin. Namun apabila kuku yang pecah dan memiliki warna kekuningan maka kemungkinan disebabkan olah adanya infeksi jamur.

5. Pembengkakan pada Sekitar Kuku

Apabila di sekitar kuku timbul pembengkakan dan berwarna kemerahan. Kemungkinan terjadi karena penyakit lupus atau infeksi. Pembengkakan dan warna kemerahan ini memang disebabkan karena peradangan pada bagian lipatan kuku dikeranakan adanya infeksi pada tubuh mu, sehingga jika hal ini terjadi segera periksa dan cari tau permasalahannya.

Ikuti:

Posted In : ,

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *