Tempat Wisata di Korea Selatan Untuk Penggemar K-Pop

Korea Selatan telah menjadi destinasi populer bagi para penggemar K-Pop dari seluruh dunia. Selain menikmati musik dan budaya pop Korea yang unik, penggemar K-Pop juga memiliki kesempatan untuk mengunjungi tempat-tempat terkenal yang sering menjadi latar belakang untuk video musik dan acara K-Pop terkenal. Berikut adalah beberapa tempat wisata di Korea Selatan yang wajib dikunjungi bagi penggemar K-Pop.

Hallyu K-Star Road

Hallyu K-Star Road (sumber gambar : The Jakarta Post)

Untuk penggemar girlgroup maupun boygroup asal negeri ginseng, sayang sekali melewatkan salah satu tempat wisata di Korea Selatan ini. Namanya Hallyu K-Star Road, yang berada di Gangnam, Seoul. Jika Anda sering menyaksikan konser idolamu di internet atau di acara-acara TV Korea, mungkin Kamu sudah familiar melihat Hallyu K-Star Road.

Salah satu ikon tempat wisata di Korea Selatan untuk KPopers ini yaitu adanya boneka berukuran besar yang bisa dilihat di sepanjang jalan. Sebenarnya ikon di tempat wisata di Korea ini adalah bentuk representasi dari grup-grup KPop ternama, sebut saja ada SNSD, EXO atau yang lainnya. Nah, boneka ini juga memiliki julukan Gangnam-dol yang juga kerap menjadi wisata fotografi bagi para turis asing.

MBC World

MBC World (sumber gambar : Klook)

MBC merupakan salah satu stasiun penyiaran utama Korea yang telah memproduksi acara yang menjadi favorit K-Popers. Kemudian mereka membuat taman hiburan bertema K-Pop yang disebut MBC World. Kamu bisa mencoba teknologi terintegrasi seperti virtual reality dan holografi ke dalam ruangan yang bisa mengubahmu menjadi karakter utama acara TV MBC favoritmu.

SMTOWN Museum

SMTOWN Museum (sumber gambar : Tripadvisor)

Khusus untuk pecinta Girl Band dan Boy Band di bawah naungan SM Entertainment seperti Girl’s Generation hingga NCT 127, mengunjungi Museum SMTOWN adalah destinasi utama buatmu. Kamu dapat menjelajahi arsip perjalanan artis SM dan juga bisa berinteraksi dengan mereka melalui virtual reality.

Baca Juga :
5 Girlband Korea Paling Legendaris: Jejak Kesuksesan Mereka yang Tidak Terlupakan

HYBE Entertainment Building

HYBE Entertainment Building (sumber gambar : Insertlive)

Destinasi wisata yang berada di Yeongsan, Seoul ini merupakan tempat wisata di Korea Selatan untuk Kpoppers sejati terutama para Army. Gedungnya terdiri dari 19 tingkat, termasuk kantor manajemen, studio dan museum untuk BTS serta artis lainnya dibawah naungan BigHit Entertainment.

Cheongdam Village

Cheongdam Village (sumber gambar : Javamifi Blog)

Tempat wisata di Korea Selatan lainnya yang wajib Kamu sambangi ialah Cheongdam Village. Dengan mengunjungi tempat wisata di Korea Cheongdam Village, maka tak menutup kemungkinan untuk bertemu bersama idola Anda. Salah satu pilihan tempat wisata di Korea Selatan untuk KPopers ini seringkali dijadikan sebagai tempat berkumpulnya perusahaan entertainment di Korea. Beberapa perusahaan tersebut diantaranya ada JYP Entertainment, SM Entertainment, dan Cube. Jika Anda berkunjung ke tempat wisata di Korea Selatan ini, bisa saja tanpa sengaja Anda bertemu artis idola Anda.

Korea Selatan adalah surga bagi penggemar K-Pop, dan tempat-tempat wisata di atas adalah hanya sebagian kecil dari apa yang bisa Anda nikmati di negara ini. Sementara Anda mengejar kecintaan Anda pada musik dan budaya K-Pop, jangan lupakan untuk juga mengeksplorasi keindahan alam dan warisan budaya Korea Selatan yang kaya. Dengan berbagai pilihan wisata yang ditawarkan, Korea Selatan akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan bagi penggemar K-Pop.

Bagikan :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *