Djakarta Warehouse Project Akan Kembali Digelar Desember 2022 dengan Keseruan Musik Elektronik

sumber gambar : tirto.id

Djakarta Warehouse Project (DWP) kembali akan memeriahkan Jakarta dengan membawa beberapa nama artis musik elektronik dunia yang digelar pada 9, 10, dan 11 Desember 2022 di JIEXpo Kemayoran, Jakarta. 

DWP tahun ini dihadiri lebih dari 40 disjoki dalam negeri dan luar negeri, sehingga festival musik elektronik ini menjadi salah satu daya tarik dan digemari oleh para pengunjung baik lokal maupun turis internasional. 

Sebanyak 8 musisi electronic dance music (EDM) terkemuka di dunia dipastikan tampil di DWP 2022. Antara lain, Armin Van Buuren, DJ Snake, dan Hardwell, Lima nama besar lainnya yang diumumkan yaitu Illenium, Madeon, Martin Garrix, Yellow Claw, dan Zedd.

sumber gambar : genzdaily.com

Digelar secara offline—tidak lupa dengan nilai keberagaman yang DWP selalu ditonjolkan, seperti konsep panggung utama, yaitu “Garudha Land” yang terinspirasi dari lambang Negara Indonesia. Sama seperti dengan tahun-tahun sebelumnya, DWP tak hanya menghibur pengunjung yang datang dengan musik elektronik yang upbeat, tetapi juga ingin membawakan keberagaman budaya-budaya Indonesia yang ditampilkan pada panggung Garudha Land. 

Baca Juga : Operasi Hernia, Baby L Anak Lesti Kejora dan Rizky Billar

Berbagai nama musisi lainnya akan diumumkan untuk ikut bergabung mengisi keseruan edisi ke-14 Djakarta Warehouse Project atau DWP 2022. Tiket DWP 2022 sudah dijual melalui situs resmi penyelenggara. Adapun tiket GA Early Entry untuk DWP 2022 dijual mulai dari harga Rp 1.680.000.

sumber gambar : hops.id

Tak lupa pula berbagai musisi dalam negeri yang memberikan penampilan terbaik mereka di panggung Garudha Land ini, seperti trio Weird Genius, Dipha Barus, hingga sang legenda Winky Wiryawan yang tentunya mengajak para partygoers berpesta di tengah gemerlapnya malam. ATSY X Taner, DJ W.W. juga turut menyajikan musik elektronik nan indah sampai malam menjemput. 

Baca Juga : Kondisi Tukul Arwana semakin Membaik , kesehatannya sangat Terpantau Kabar Baik dari Manajer

Pembatasan kapasitas penonton

Untuk mencegah membludaknya penonton, Ismaya Live menegaskan bahwa pihak mereka mengikuti aturan pemerintah dengan pembatasan pengunjung maksimal 70 persen.

Adapun setiap harinya kapasitas penonton hanya untuk 30.000 ribu. Selain itu, promotor tidak akan menjual tiket tambahan secara offline. “Ngomongin kapasitas kami sudah mengikuti peraturan yang berlaku. Sekarang posisinya ada beberapa kategori yang sold out ya, kalau sudah sold out ya sold out,” ucap Sarah Deshita.

Ikuti


Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *